Senin, 08 Agustus 2011

Bisnis Donat Ubi Bakar


Selain kentang,ubi juga bisa menjadi campuran bahan baku pembuatan donat. Potensi bisnisnya masih besar karena ubi yang mempunyai rasa manis alami cocok untuk penderita diabetes. Pemain usaha ini juga masih sedikit.

Ubi sering diolah menjadi makanan kecil atau camilan. Tak hanya disajikan dalam bentuk gorengan,kini ubi juga bisa menjadi bahan baku donat layaknya kentang.

Sebagai bahan bak donat,ubi mempunyai tekstur lebih lembut. Tak heran donat yang terbuat dari ubi kini banyak peminatnya.

Bukan cuma menjadi camilan yang hangat di mulut dan mengenyangkan perut ,ubi juga memiliki manfaat yang bagus untuk kesehatan. Selain kaya akan serat,donat ubi memiliki kandungan beta karoten,vitamin A,dan antioksidan yang menangkal radikal bebas.

Berbeda dengan donat kentang,pembuatan donat ubi memiliki beberapa keunikan, seperti teksteur dan warna. Tekstur donat berbahan dasar ubi lebih lembut dari donat kentang. Aroma donat ubi pun lebih khas. Bahan baku ubi juga memberikan rasa manis alami.

Dalam satu kali proses produksi donat ubi,donat ubi bakar bisa dibuat hingga 100 donat. Harga donatnya Rp. 5.000 per buah.

Harga ini tergantung pada ukuran dan jenis topping-nya. Adapun harga donat bertabur meses coklat dan bertabur meses pelangi Rp. 3.500. dan donat bertabur keju Rp. 5.000.

PERINCIAN MODAL AWAL BISNIS DONAT UBI BAKAR :

Untuk 100 buah Donat Ubi :

Bahan Baku : Rp.100.000
Bahan Pembantu : Rp. 20.000
Tempat Donat : Rp. 100.000
Kantung Pelastik : Rp.10.000
Label Nama : Rp.20.000

Tidak ada komentar:

Posting Komentar